CARA FILE SHARING FOLDER DAN DRIVE DI WINDOWS LENGKAP!

 

    Salah satu langkah mengkopi data yang berukuran besar bahkan folder atau drive sekalipun bisa dilakukan dengan cepat yaitu mengkopinya lewat jaringan LAN atau Wifi. Dengan mengatur filesharing akan dengan mudah dan cepat mengkopi data tanpa melepas hardisk.

Berikut adalah Panduan Lengkap Cara Sharing File / Folder dan Drive di Windows 11, 10, 8.1, 8 dan 7

harus dalam satu sever wifi atau lan ya brayy dan password di network & sharing udajh di nonaktifkan

 1. Buka folder yang ingin di share , klik kanan - properties - tab sharing - klik tombol share 


2. Pilih Everyone kemudian klik Add - klik Share . Jika muncul popup persetujuan sharing tinggal OK saja.


3. Akan muncul keterangan Your Folder is shared , kemudian klik saja Done


4. Jika berhasil akan ditandai dengan properties di tab sharing seperti gambar dibawah ini :


Cara Sharing Drive di Windows


Langkah berikut digunakan untuk sharing Drive misal Drive C/D/E dan lain-lain , sedikit berbeda dengan cara sharing file / folder dan perlu diperhatikan langkah demi langkah agar Drive bisa di share dengan benar karena banyak yang keliru dalam tahap ini :

1. Klik Kanan Drive yang ingin di share misal Drive E , klik kanan- properties - tab sharing - Advanced Sharing

2. Lalu muncul jendela sperti pada gambar, pastikan Share this Folder sudah di centang kemudian klik Permission

3. Pastikan Everyone sudah ada , kemudian atur permission yang diinginkan kemudian klik Apply - OK


4. Kemudian masuk ke jendela properties lagi, masuk ke tab Security kemudian klik Edit 

5. Akan muncul jendela lagi, klik Add untuk menambahkan user baru

6. Muncul jendela sekali lagi , klik Advanced


7. Klik Find Now dan cari user Everyone

8. Setelah Everyone ditemukan pilih user tersebut (dobel klik) kemudian klik OK


9. Maka akan kembali ke jendela sebelumnya dan pastikan Everyone sudah ada di daftar , kemudian klik OK

10. Pastikan Everyone sudah memiliki permission yang diinginkan , kemudian klik Apply dan OK

11. Tunggu sampai proses pengaktifan sharing drive selesai, tergantung isi drive. Semakin banyak isinya , waktu tunggu semakin lama pula berbeda-beda.


12. Jika sudah selesai tinggal OK dan drive siap digunakan untuk sharing .


Comments